Cerminan Kehidupan Kertas

Suasana pameran Setiawan Sabana, dengan tajuk Lakon Tubuh : Chaosmos Perjalanan Jiwa yang dilaksanakan di Bentara Budaya Jakarta, Minggu (31/5). Di setiap sudut ruangan terpajang berbagai karya seni yang terbuat dari kertas. Cahaya lampu di ruang Bentara Budaya Jakarta tampak redup saat pengunjung memasuki ruangan. Di setiap sisi ruangan, terpampang lima buah patung berbentuk kepala manusia, dan lima buah patung tubuh manusia. Sorot lampu yang berada di sekitar patung, digunakkan untuk menyinari karya seni rupa tersebut. Deretan patung tersebut tidak hanya tersaji di setiap sisi ruangan. 15 patung tubuh manusia juga tergantung di tengah ruangan. Dengan bermodalkan tali yang tipis, serta redupnya cahaya di ruangan, membuat pengunjung merasa karya seni rupa tersebut seolah mengapung. Tidak hanya di tengah ruangan, patung yang mengambang juga bisa ditemui di sisi kanan ruangan. Pada sisi kanan ruangan, terdapat lukisan yang menyerupai tubuh manusia. “Dalam tubuh a...